Photobucket
English French German Spain Italian Dutch Russian Portuguese Japanese Korean Arabic Chinese Simplified

09 June 2011

Jelang lawan Persela, Macan siap tegaskan dominasi


Persija Jakarta berpeluang menegaskan dominasi atas Persela Lamongan. Macan Kemayoran akan dijamu Laskar Joko Tingkir, julukan Persela, pada lanjutan Indonesia Super League (ISL) di Stadion Surajaya,hari ini.

Sejauh ini Persija masih superior atas Persela.Bambang ’Bepe’ Pamungkas dkk belum terkalahkan dari 10 pertemuan terakhir.Delapan laga berakhir dengan tiga angka, sisanya imbang. Macan Kemayoran berbagi angka 0-0 pada Piala Indonesia 2009/2010. Hasil yang sama juga diraih pada putaran pertama ISL 2008/2009.

Bagi pasukan Rahmad ’RD’ Darmawan,Stadion Surajaya bukan tempat angker.Mereka berhasil mengukir tiga kemenangan. Terakhir,menang 4-3 pada putaran kedua ISL 2009/2010. Posisi Laskar Joko Tingkir di klasemen juga terpaut jauh.Macan Kemayoran berstatus runner-up ISL 2010/2011.Mereka memiliki nilai 45 dari 25 laga dengan produktivitas 38 gol.

Unggul dua angka atas Arema Malang dan Semen Padang yang sudah menjalani 25 laga. Tiket play-off Liga Champions Asia (LCA) 2011/2012 semakin aman bila mereka memperpanjang dominasi atas Persela.Berbeda dengan Persela yang tercecer di urutan 11 dengan nilai 32 dari 24 laga. RD mengatakan,Macan Kemayoran masih dihadapkan problem nonteknis.

RD mengatakan,Persija masih fokus pada pemulihan kondisi pemain.’’Mereka kelelahan karena jadwal padat dan menempuh jalan darat untuk menghadapi laga besok (hari ini). Menghadapi Persela, kami tidak mau gegabah,’’ ungkapnya, kemarin. Sebelum menghadapi Persela,Macan Kemayoran menang 1-0 atas Pelita Jaya di Stadion Manahan,Minggu (5/6).

Namun, mereka mencatat hasil seri 1-1 saat menjamu Semen Padang, Kamis (2/6). Hasil imbang 3-3 juga diraih saat menjalani tandang kontra Sriwijaya FC, Minggu (29/5). Demi menekan kelelahan,Persija menurunkan intensitas latihan.Macan Kemayoran juga memberikan stretching lebih banyak pada pemain dalam sejumlah sesi latihan. ’’Kami tidak memiliki treatment khusus mengembalikan kebugaran pemain selain menekan intensitas berlatih.Kami saat ini tinggal di Gresik.

Kami tetap menghormati Persela.Mereka itu main bagus di dua laga sebelumnya,tapi nasib kurang beruntung,” lanjut RD seraya menegaskan pihaknya waspada penuh dengan kejutan yang kemungkinan akan ditampilkan Persela. Laskar Joko Tingkir menelan dua kekalahan pada dua laga sebelumnya.Anak asuh Pelatih Subangkit tersebut takluk 0-1 dari tuan rumah Arema Malang,Sabtu (4/6).

Mereka juga kalah 0-1 saat menjamu Persipura Jayapura pada Selasa (31/5). Hanya, Persija masih dibelit problem cedera pemain.’’Kami masih menunggu kesembuhan cedera Syamsul Chaeruddin. Dia memang sudah mulai berlatih,tapi kondisinya belum sembuh 100%.Kami tidak mau ambil risiko untuk memaksanya bermain,kecuali besok (hari ini) pulih sepenuhnya,’’ ujarnya.

Performa Persela cenderung menurun usai turun minum.Laskar Joko Tingkir baru menaikkan intensitas tekanan pada 10 menit menjelang akhir laga.Berbeda dengan Persija yang cenderung menaikkan tekanan seusai jeda.Tekanan mereka mencapai klimaks pada 30 menit jelang laga bubar. ”Kami hanya butuh konsentrasi penuh agar bisa meraih posisi terbaik pada akhir musim,”tandas Subangkit.

Sumber: BolaIndo

Related Articles :


Stumble
Delicious
Technorati
Twitter
Facebook

0 comments:

Post a Comment

TOP.ORG Topsites The Republic of Indonesian Blogger | Garuda di Dadaku

FACEBOOK

Find us..

PhotobucketPhotobucketPhotobucket

BANNER

Photobucket Photobucket Photobucket

ADS

 

SETAN OREN Copyright © 2010 SetanOren.blogspot.com is Designed by SetanOren